SOAL CPNS TWK BIDANG PANCASILA TAHUN 2015

hanibi.com
Soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan - Sudah lama sekali admin hanibi tidak pernah posting soal-soal CPNS terbaru. Pada kesempatan kali ini, admin share contoh soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan Bidang Pancasila Tahun 2015.  Seperti pada tahun-tahun sebelumnya bahwa kisi-kisi soal CPNS Tes Kompetensi Dasar terdiri dari tiga kategori yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Inteligensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Untuk Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) biasanya yang paling diremehkan oleh para peserta CPNS namun banyak juga yang justru mendapatkan nilai paling jeblok pada materi ini. Selain bidang Pancasila terdapat juga materi Tata Negara, Kebijakan Pemerintah dan Bahasa Indonesia yang terdapat di dalam soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). Berikut contoh soal CPNS bidang Pancasila yang bisa anda pelajari :

1. Fungsi Pancasila dalam hubungannya dengan budaya asing dan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) adalah . . .

a. Sebagai pandangan hidup
b. Merupakan landasan moral
c. Merupakan pedoman hidup
d. Sebagai penyaring filter
e. Sebagai penangkal budaya

Jawaban : d. Sebagai penyaring filter.
Semua budaya asing yang masuk harus sesuai dengan Pancasila.

2. Prinsip berikut yang sesuai dengan ideologi liberalisme adalah . . .
a. Usaha perekonomian diserahkan sepenuhnya kepada individu
b. Hak-hak politik rakyat terkekang, rakyat hanyalah objek
c. Masyarakat hanya mengenal satu macam tingkatan kelas sosial
d. Agama tidak diperlukan karena dianggap sebagai candu
e. Sistem perekonomian seluruhnya terpimpin dari pusat

Jawaban : a. Usaha perekonomian diserahkan sepenuhnya kepada individu.
Kebebasan individu.

3. Indonesia adalah negara berdasarkan atas hukum (rechstaad) dan tidak berdasarkan kekuasaan (machsstaat). Pemerintahannya tidak bersifat absolutisme (kekuasaan yang tidak terbatas). Berdasarkan pernyataan diatas, negara republik Indonesia termasuk menganut sistem . . .

a. Demokrasi parlementer
b. Demokrasi konstitusional
c. Demokrasi rakyat
d. Demokrasi terpimpin
e. Demokrasi liberal

Jawaban : b. Demokrasi konstitusional
Indonesia menganut demokrasi yang sesuai dengan aturan hukum dan perundang-undangan. 

4. Pemilihan umum merupakan penyerahan hak dari rakyat kepada pemerintah dengan tidak dapat diwakilkan kepada siapapun. Makna pernyataan ini sesuai dengan . . .

a. Aturan kampanye
b. Hak pilih aktif
c. Prinsip demokrasi
d. Asas langsung
e. Hak pilih pasif

Jawaban : d. Asas langsung
Asas Luber, langsung, bebas, dan rahasia

5. Untuk lebih banyak melibatkan peranan warga negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, para wakil rakyat melakukan amandemen UUD 1945. Salah satunya dalam hal memilih kepemimpinan nasional lima tahunan, yaitu bahwa Presiden dan Wakil presiden . . .

a. Dapat diberhentikan dalam masa jabatannya oleh MPR
b. Harus seorang warga negara Indonesia sejak kelahirannya
c. Memegang jabatannya atas usulan partai politik/ golongan
d. Dipilih dalam satu pasangan secara langsung oleh rakyat
e. Memegang jabatan selama lima tahun selama dua periode

Jawaban : d. Dipilih dalam satu pasangan secara langsung oleh rakyat
UUD 1945 amandemen pasal 6A ayat (1)

6. Hak untuk ikut berperan serta dalam bidang pemerintahan, hak ikut memilih dan dipilih,dalam pemilihan umum, dan hak untuk mendirikan partai, termasuk dalam hak-hak warga negara dalam bidang . . .

a. Ekonomi
b. Politik
c. Sosial
d. Budaya
e. Hukum

Jawaban : b. Politik

7. Sesuai dengan bunyi pasal 28 UUD 1945, setiap warga negara memiliki hak kebebasan untuk berserikat, berkumpul, serta mengeluarkan pendapat. Namun, kebebasan yang dimiliki haruslah kebebasan yang . . . 

a. Sesuai dengan kehendak masyarakat
b. Menghargai hak-hak orang lain
c. Dapat dirujuk kepada hukum
d. Sesuai dengan hati nurani
e. Sesuai dengan keinginan pemerintah

Jawaban : b. Menghargai hak-hak orang lain

8. Fungsi filsafat Pancasila dalam hubungan dengan ideologi-ideologi di dunia adalah sebagai . . .

a. Perbandingan perkembangan ideology
b. Penyaringan masuknya ideology asing
c. Perpaduan filsafat dan ideology
d. Perebutan hegemoni filsafat
e. Unsur ideology setiap bangsa


Jawaban : B. Penyaring masuknya ideology asing
Pancasila merupakan sebuah kekuatan ide yang berakar dari bumi Indonesia untuk menghadapi nilai-nilai dari luar, sebagai sistem syaraf atau filter/penyaring terhadap berbagai pengaruh yang datang dari luar (ideologi). Nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila akan dapat membangun sistem dalam masyarakat kita, untuk menghadapi ancaman kekuatan yang datang dari luar sekaligus menyeleksi hal-hal baik untuk diserap. Melalui Pancasila, moral sosial, toleransi, dan kemanusiaan, bahkan juga demokrasi bangsa ini dibentuk.


9. Makna gabungan kata merdeka berdaulat dapat juga dilihat pada gabungan kata dalam kalimat . . .

a. Mereka mengobrol sambil sesekali bersenda gurau.
b. Kami merasa senasib sepenanggungan.
c. Orang itu malu-malu kucing ketika diperlihatkan makanan oleh tuan rumah.
d. Dia menjadi hilang semangat setelah mengetahui pembalap unggulanya kalah.
e. Penari itu bersiap-siap sambil pasang kuda-kuda.


Jawaban : b. Kami merasa senasib sepenanggungan.
Gabungan kata merdeka berdaulat merupakan gabungan kata/frasa setara yang sepola dengan senasib sepenanggungan.

10. Berdasarkan tujuannya imperialism terbagi menjadi beberapa tujuan, diantaranya Imperialisme Kebudayaan dengan tujuan di bawah ini . . .

a. Upaya menguasai wilayah yang strategis dengan menggunakan kekuata militer
b. Suatu upaya menguasai mentalitas dan jiwa negara lain
c. Upaya untuk menguasai seluruh kehidupan politik negara lain
d. Upaya untuk dapat menguasai perekonomian negara lain
e. Upaya untuk menguasai tanah jajahan seluas-luasnya


Jawaban : b. Suatu upaya menguasai mentalitas dan jiwa negara lain
Imperialisme budaya merupakan hegemoni ekonomi, teknologi dan budaya dari negara-negara industri yang akhirnya menentukan arah kemajuan ekonomi dan sosial serta mendefinisikan nilai-nilai budaya di dunia. Dunia menjadi pasar budaya dimana terdapat kesamaan pengetahuan, mode dan musik yang diproduksi, dibeli dan dijual. Selain itu, terdapat kesamaan ideologi, keyakinan politik, pandangan mengenai kecantikan dan makanan di dunia. Teori yang dikemukakan oleh Herb Schiller ini menyatakan bahwa negara-negara Barat mendominasi media di dunia yang kembali memiliki efek powerful pada budaya Dunia Ketiga dengan cara memaksa mereka dengan pandangan-pandangan Barat dan akhirnya menghancurkan budaya asli mereka.

Jika anda ingin belajar soal CPNS Tes Wawasan Kebangsaan secara gratis secara online, silahkan kunjungi link soal CPNS dibawah ini. Semoga bermanfaat dan selamat belajar.



Mau mendapatkan soal yang lebih lengkap lagi? Kunjungi disini !

   

0 comments:

Posting Komentar

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner